Tukang Cukur Laris Manis Jelang Lebaran
14 Juli 2015, 09:00:23 Dilihat: 930x

SLEMAN - Hari Lebaran identik dengan penampilan baru, seperti memotong rambut. Bagi yang berkantong tebal, salon menjadi pilihan untuk merapikan rambut yang dimilikinya.
Namun, berbeda bagi kalangan tertentu yang memilih untuk memangkas rambut di tukang cukur. Selain tarif lebih murah, jasa tukang cukur tak kalah jika dibanding salon yang ongkos potong rambut lebih tinggi.
"Sebenarnya sama saja di salon atau tukang cukur, kalau potong rambut. Tukang cukur juga bisa melayani potong rambut model apapun. Tak kalah dengan salon yang peralatannya lebih komplit," ujar Syafuddin, warga Prambanan, Sleman, Selasa (14/7/2015).
Alasan ekonomis menjadi pilihan bapak dua anak itu untuk melakukan potong rambut di tukang cukur tak jauh dari tempat tinggalnya. Apalagi, potong rambut rutin dilakukan jika melihat rambut yang dimiliknya sudah tumbuh memanjang dengan sendirinya.
"Lebih irit saja, dewasa Rp 7 ribu, anak-anak Rp 6 ribu. Tiga kepala, saya dan anak-anak kan cuma Rp19 ribu. Beda dengan salon, misal satu kepala Rp 10 ribu saja, kalau tiga kan Rp 30 ribu," katanya menjelaskan.
Apalagi, kata pria yang akrab disapa Udin itu menyampaikan, saat ini mendekati Hari Raya Idul Fitri, dimana orang akan saling bertemu untuk saling maaf memaafkan satu sama lain. Sangat tidak pas jika bertemu banyak orang, baik itu saudara, tetangga, atau teman dengan kondisi rambut yang kurang rapi.
"Mau Lebaran ya sebaiknya penampilan rapi, tak hanya baju baru saja, termasuk rambut, alangkah baiknya kalau rambut tertata rapi," ujar karyawan pabrik ini.
Tak ayal, jasa tukang cukur laris manis menjelang perayaan Lebaran tahun ini. Fenomena itu cukup wajar mengingat jasa mereka merapikan rambut membuat penampilan seseorang terlihat rapi dengan potongan rambut model baru.
"Minggu pertama awal puasa kemarin masih agak sepi, ada beberapa yang potong rambut. Tapi, sekarang mendekati Lebaran ini sudah lumayan, dari tadi pagi puluhan kepala yang potong rambut disini," kata Sodik, tukang cukur di Prambanan, Sleman.
Waktu potong rambut pun tak sampai 10 menit untuk satu kepala. Alunan suara radio mengiringi keheningan suasana ditengah proses potong rambut berlangsung. Antrian cukup melihat kehadiran calon penguna jasa tukang cukur datang.
Meski tak menyediakan nomor urut, namun kehadiran calon pengguna jasa tukang cukup sadar dengan budaya antrian. Begitu juga pada tukang cukur yang mempersilahkan lebih dulu dikerjakan pada orang yang datang lebih awal.
Source
Share:

UN Videos

Java Coffee Culture and Festival Peneleh 2024
Rapat Terbuka Senat dalam rangka Wisuda Sarjana ke - 56 dan Magister ke - 44
Wisuda Sarjana Ke 54 dan Magister Ke 42 Universitas Narotama

UN Cooperation

De Montfort Leicester University Alexandria University Chiang mai university Derby University
 
Essex I Coe Rel UTHM ICOGOIA University Malaysia PAHANG Universiti Utara Malaysia
 
National University Kaohsiung Taiwan Politeknik Sultan Mizan Zainal Abidin Prince Sultan University Quest Nawab Shah Pakistan Universiti Teknologi MARA
 
Universiti Kebangsaan Malaysia Universiti Malaysia Kelantan Universiti Malaysia Perlis Universiti Zainal Abidin Universiti Sains Malaysia
 
Universiti Pendidikan Sultan Idris Erasmus

 

INTAKINDO PT. Aria Jasa Konsultan Bumi Harmoni Indoguna Cakra Buana Consultan Ciria Jasa Consultant
 
Internasional Peneliti Sosial Ekonomi Teknologi PT. Jasa Raharja NOKIA INKINDO MASKA
 
Surabaya TV PT. Amythas General Consultant
 
       

 

Perkumpulan Ahli dan Dosen Republik Indonesia IT Telkom Surabaya Institut Aditama Surabaya Institut Teknologi Nasional Malang
 
Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya Politeknik Negeri Malang Universitas Pakuan Universitas Nasional Kualita Pendidikan Indonesia
 
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo Politeknik Elektronika Negeri Surabaya Politeknik Negeri Bali Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin Pasuruan
 
Sekolah Tinggi Agama Islam Miftahul `Ula Nganjuk Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al Anwar Mojokerto STIE NU Trate Gresik Sekolah Tingi Ilmu Ekonomi Widya Gama Lumajang Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yapan Surabaya
 
STIE Pemuda STIKOSA STKIP PGRI Bangkalan STKIP PGRI Jombang STKIP PGRI Sidoarjo
 
STT Pomosda Nganjuk UINSA Universitas Mercu Buana Universitas Airlangga Universitas Darul `Ulum Jombang
 
Universitas Negeri Surabaya Universitas Brawijaya Malang Teknik Sipil Universitas Negeri Surabaya Universitas PGRI Adi Buana Surabaya UNIPDU
 
UNISLA UNISMA Universitas 45 Bekasi Universitas Dr.Soetomo UNITRI
 
Universitas 45 Surabaya Universitas Bondowoso Universitas Islam Madura Pamekasan Universitas Jember Universitas Maarif Hasyim Latif
 
Universitas Madura Universitas Merdeka Surabaya Universitas Bina Darma Universitas Wijaya Putra Universitas Padjajaran
 
Universitas Muhammadiyah Malang Universitas Muhammadiyah Papua Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Universitas Muhammadiyah Surabaya Universitas Negeri Malang
 
Universitas Islam Raden Rahmat Universitas Widyagama Malang Universitas Pembangunan Nasional Veteran Surabaya UWIKA Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
 
UNIVERSITAS SUNAN BONANG TUBAN Universitas 17 Agustus Surabaya UNUGIRI Bojonegoro Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
 
Akademi Pariwisata Majapahit  

 

Copyright (c) 2025 by UN | Universitas Narotama, All Rights Reserved.