Setelah sukses menjadi yang terbaik di Sport Expo 2010 KONI Surabaya, kembali Universitas Narotama berprestasi di bidang olahraga. Ini setelah Dojo Narotama menjadi juara umum III dalam Kejuaraan Bela Diri Shorinji Kempo Wali Kota Cup Surabaya, 3-4 Juli di Auditorium UWM.
Dojo Narotama berhasil menggondol 8 medali emas, 4 medali perak dan 4 medali perunggu. Dari 153 kenshi (atlet) dengan 8 dojo yang mengikuti, Dojo Narotama mengirimkan 23 kensi dengan turun di 3 nomor pertandingan. Menariknya, ada salah satu kenshi yakni Halim turun di kategori randori dengan dua kelas di atas yang seharusnya di berada. Dan secara mengejutkan di berhasil menjadi juara tiga.
Sementara itu dalam acara penghargaan dan syukuran atas prestasi ini, rektor menyampaikan banyak terima kasih kepada para pelatih. Karena berkat ketelatenan mereka para generasi penerus kempo di Dojo Narotama dapat berprestasi. Bahkan menurut Ketua Pembina Yayasan Pawiyatan Gita Patria, Senpae Yayuk berjanji para juara akan diikutkan dalam Puslatcab.
Dari kesan-kesan para kenshi, intinya mereka sangat berterima kasih kepada Universitas Narotama yang telah menyediakan segala fasilitas berlatih. Hingga mereka berjanji akan terus meningkatkan di jenjang kejuaraan yang lebih tinggi. (din)