Sains Ungkap Bukti Perempuan Hidup Lebih Lama Ketimbang Laki-laki
24 Mei 2023, 08:27:54 Dilihat: 264x

Jakarta, Universitas Narotama -- Asumsi bahwa perempuan hidup lebih lama daripada lelaki bisa dibuktikan secara saintifik. Simak penjelasan ahli.

Para pakar di University of Michigan menyebut, terlepas dari usaha menemukan faktor modern untuk menjelaskan perbedaan harapan hidup antara pria dan wanita, gap antara keduanya sebetulnya sudah dari dahulu ada dan berlaku universal.

"Wanita hidup lebih lama daripada pria hampir di setiap negara, dan perbedaan jenis kelamin dalam hal masa hidup telah diketahui sejak paling tidak pertengahan Abad ke-18," kata Daniel J Kruger, ilmuwan dari U-M School of Public Health and the Institute for Social Research, dilansir ScienceDaily.

"Hal ini bukanlah tren baru dan berasal dari sejarah panjang evolusi kita," ujarnya menambahkan.

Menurut Kruger perbedaan harapan hidup berasal dari keharusan biologis untuk menarik pasangan.

"Seluruh pola ini adalah hasil dari seleksi seksual dan peran yang dimainkan oleh jantan dan betina dalam reproduksi," kata Kruger.

"Betina umumnya berinvestasi lebih banyak pada keturunan daripada jantan dan lebih terbatas dalam jumlah keturunan, sehingga jantan biasanya bersaing satu sama lain untuk mendapatkan keturunan. menarik, dan mempertahankan pasangan wanita," imbuhnya.

Perbedaan harapan hidup antara wanita dan pria itu juga ditemukan pada hewan, contohnya simpanse.

Dilansir situs resmi University of Michigan, perbedaan terbesar antara tingkat kematian untuk jantan dan betina terjadi pada usia sekitar 13 tahun, ketika jantan baru saja memasuki tempat berkembang biak dan bersaing secara agresif untuk memperebutkan betina dan status sosial.

Dalam beragam spesies, laki-laki berkompetisi secara agresif untuk mendapatkan perhatian wanita. Hal itu menimbulkan konsekuensi untuk mereka seperti terlibat dalam pertarungan fisik atau penggunaan sumber daya pada bulu yang mencolok.

Bahkan di kehidupan modern, perilaku dan fisiologis pria memperpendek harapan hidupnya daripada wanita. Malah, gaya hidup modern justru memperparah kesenjangan tersebut.

Fisiologi laki-laki, yang dibentuk oleh persaingan seksual selama ribuan tahun, menempatkan laki-laki pada posisi yang tidak menguntungkan dalam umur panjang.

Sistem kekebalan pria agak lebih lemah, dan tubuh mereka kurang mampu memproses lemak yang mereka makan, kata Kruger.

Penyebab perilaku---merokok, makan berlebihan, mengemudi sembrono, kekerasan--membedakan pria dari kebanyakan wanita. "Karena tingkat kematian secara umum menurun, penyebab kematian karena perilaku menjadi lebih umum," kata Kruger.

Seperti kata netizen, this is why women live longer than men.

 

Sumber = cnnindonesia.com/teknologi

Share:

UN Videos

Java Coffee Culture and Festival Peneleh 2024
Rapat Terbuka Senat dalam rangka Wisuda Sarjana ke - 56 dan Magister ke - 44
Wisuda Sarjana Ke 54 dan Magister Ke 42 Universitas Narotama

UN Cooperation

De Montfort Leicester University Alexandria University Chiang mai university Derby University
 
Essex I Coe Rel UTHM ICOGOIA University Malaysia PAHANG Universiti Utara Malaysia
 
National University Kaohsiung Taiwan Politeknik Sultan Mizan Zainal Abidin Prince Sultan University Quest Nawab Shah Pakistan Universiti Teknologi MARA
 
Universiti Kebangsaan Malaysia Universiti Malaysia Kelantan Universiti Malaysia Perlis Universiti Zainal Abidin Universiti Sains Malaysia
 
Universiti Pendidikan Sultan Idris Erasmus

 

INTAKINDO PT. Aria Jasa Konsultan Bumi Harmoni Indoguna Cakra Buana Consultan Ciria Jasa Consultant
 
Internasional Peneliti Sosial Ekonomi Teknologi PT. Jasa Raharja NOKIA INKINDO MASKA
 
Surabaya TV PT. Amythas General Consultant
 
       

 

Perkumpulan Ahli dan Dosen Republik Indonesia IT Telkom Surabaya Institut Aditama Surabaya Institut Teknologi Nasional Malang
 
Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya Politeknik Negeri Malang Universitas Pakuan Universitas Nasional Kualita Pendidikan Indonesia
 
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo Politeknik Elektronika Negeri Surabaya Politeknik Negeri Bali Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin Pasuruan
 
Sekolah Tinggi Agama Islam Miftahul `Ula Nganjuk Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al Anwar Mojokerto STIE NU Trate Gresik Sekolah Tingi Ilmu Ekonomi Widya Gama Lumajang Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yapan Surabaya
 
STIE Pemuda STIKOSA STKIP PGRI Bangkalan STKIP PGRI Jombang STKIP PGRI Sidoarjo
 
STT Pomosda Nganjuk UINSA Universitas Mercu Buana Universitas Airlangga Universitas Darul `Ulum Jombang
 
Universitas Negeri Surabaya Universitas Brawijaya Malang Teknik Sipil Universitas Negeri Surabaya Universitas PGRI Adi Buana Surabaya UNIPDU
 
UNISLA UNISMA Universitas 45 Bekasi Universitas Dr.Soetomo UNITRI
 
Universitas 45 Surabaya Universitas Bondowoso Universitas Islam Madura Pamekasan Universitas Jember Universitas Maarif Hasyim Latif
 
Universitas Madura Universitas Merdeka Surabaya Universitas Bina Darma Universitas Wijaya Putra Universitas Padjajaran
 
Universitas Muhammadiyah Malang Universitas Muhammadiyah Papua Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Universitas Muhammadiyah Surabaya Universitas Negeri Malang
 
Universitas Islam Raden Rahmat Universitas Widyagama Malang Universitas Pembangunan Nasional Veteran Surabaya UWIKA Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
 
UNIVERSITAS SUNAN BONANG TUBAN Universitas 17 Agustus Surabaya UNUGIRI Bojonegoro Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
 
Akademi Pariwisata Majapahit  

 

Copyright © 2022 by UN | Universitas Narotama, All Rights Reserved.