Mahasiswi Pembuang Bayi di Ciliwung Dinikahkan, Wagub DKI Ikut Hadir
07 Juli 2022, 20:11:53 Dilihat: 201x

Jakarta, Universitas Narotama -- Polres Metro Jakarta Timur menikahkan mahasiswi berinisial MS yang membuang bayinya di bantaran Kali Ciliwung. MS dinikahkan dengan pasangannya berinisial N.

Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Budi Sartono mengatakan pernikahan ini merupakan kehendak keluarga kedua belah pihak.

"Dengan rasa kemanusiaan, kami memberikan izin melakukan pernikahan atau akad nikah di Polres Metro Jakarta Timur," ujar Budi di Jakarta, Kamis (7/7).

Menurut Budi, meski sudah dinikahkan proses hukum terhadap MS tetap berjalan. Budi menegaskan MS akan menjalani persidangan dalam waktu dekat.

"Walaupun sudah menikah, proses hukum tetap berlanjut, tetap akan disidangkan, karena yang bersangkutan melakukan kesalahan pembuangan bayi dan kekerasan terhadap anak," ujar dia.

Budi menjelaskan, saat ini bayi yang sempat dibuang itu telah dirawat oleh keluarga MS.

Sementara itu, Budi mengatakan pihaknya tidak menangani masalah pengusiran keluarga MS dari Rusunawa Jatinegara Barat.

Diketahui, kasus pembuangan bayi itu berbuntut pada UPT Rusunawa Jatinegara Barat melayangkan surat kepada ayah MS, AM soal pemutusan hak sewa menghuni.

Dalam proses akad nikah tersebut, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria juga turut hadir. Riza mengatakan pihaknya coba memediasi agar keluarga MS tidak diusir dari rusunawa.

"Terkait usulan dari pengelola harus ada relokasi atau pemindahan ini sedang dilakukan mediasi, bagaimana baiknya, sedang kita evaluasi, sedang kita lihat kasusnya," ujar Riza.

Menurutnya masalah ini harus disikapi secara bijak dan adil. Terlebih, pelaku MS sudah diproses secara hukum.

"Jadi kalau memang nanti anak ini menurut aparat hukum bersalah, tentu anak ini yang memang harus mendapatkan hukumannya, sanksinya, sesuai dengan ketentuan aturan," jelas Riza.

"Tetapi pihak lain, keluarga yang tidak bersalah, tentu juga tidak bijak kalau diikutsertakan untuk menerima sanksi. Jadi sanksi itu harus diberikan kepada orang bersalah, tidak pada satu keluarga," tambahnya.

 

Sumber = cnnindonesia.com/sosial-dan-budaya

Share:

UN Videos

Java Coffee Culture and Festival Peneleh 2024
Rapat Terbuka Senat dalam rangka Wisuda Sarjana ke - 56 dan Magister ke - 44
Wisuda Sarjana Ke 54 dan Magister Ke 42 Universitas Narotama

UN Cooperation

De Montfort Leicester University Alexandria University Chiang mai university Derby University
 
Essex I Coe Rel UTHM ICOGOIA University Malaysia PAHANG Universiti Utara Malaysia
 
National University Kaohsiung Taiwan Politeknik Sultan Mizan Zainal Abidin Prince Sultan University Quest Nawab Shah Pakistan Universiti Teknologi MARA
 
Universiti Kebangsaan Malaysia Universiti Malaysia Kelantan Universiti Malaysia Perlis Universiti Zainal Abidin Universiti Sains Malaysia
 
Universiti Pendidikan Sultan Idris Erasmus

 

INTAKINDO PT. Aria Jasa Konsultan Bumi Harmoni Indoguna Cakra Buana Consultan Ciria Jasa Consultant
 
Internasional Peneliti Sosial Ekonomi Teknologi PT. Jasa Raharja NOKIA INKINDO MASKA
 
Surabaya TV PT. Amythas General Consultant
 
       

 

Perkumpulan Ahli dan Dosen Republik Indonesia IT Telkom Surabaya Institut Aditama Surabaya Institut Teknologi Nasional Malang
 
Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya Politeknik Negeri Malang Universitas Pakuan Universitas Nasional Kualita Pendidikan Indonesia
 
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo Politeknik Elektronika Negeri Surabaya Politeknik Negeri Bali Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin Pasuruan
 
Sekolah Tinggi Agama Islam Miftahul `Ula Nganjuk Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al Anwar Mojokerto STIE NU Trate Gresik Sekolah Tingi Ilmu Ekonomi Widya Gama Lumajang Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yapan Surabaya
 
STIE Pemuda STIKOSA STKIP PGRI Bangkalan STKIP PGRI Jombang STKIP PGRI Sidoarjo
 
STT Pomosda Nganjuk UINSA Universitas Mercu Buana Universitas Airlangga Universitas Darul `Ulum Jombang
 
Universitas Negeri Surabaya Universitas Brawijaya Malang Teknik Sipil Universitas Negeri Surabaya Universitas PGRI Adi Buana Surabaya UNIPDU
 
UNISLA UNISMA Universitas 45 Bekasi Universitas Dr.Soetomo UNITRI
 
Universitas 45 Surabaya Universitas Bondowoso Universitas Islam Madura Pamekasan Universitas Jember Universitas Maarif Hasyim Latif
 
Universitas Madura Universitas Merdeka Surabaya Universitas Bina Darma Universitas Wijaya Putra Universitas Padjajaran
 
Universitas Muhammadiyah Malang Universitas Muhammadiyah Papua Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Universitas Muhammadiyah Surabaya Universitas Negeri Malang
 
Universitas Islam Raden Rahmat Universitas Widyagama Malang Universitas Pembangunan Nasional Veteran Surabaya UWIKA Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
 
UNIVERSITAS SUNAN BONANG TUBAN Universitas 17 Agustus Surabaya UNUGIRI Bojonegoro Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
 
Akademi Pariwisata Majapahit  

 

Copyright © 2022 by UN | Universitas Narotama, All Rights Reserved.