Ortu dan Siswa Sambut Baik PTM Terbatas di Jakarta
01 September 2021, 10:22:07 Dilihat: 204x

Jakarta, -- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta resmi menggelar Pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas di Ibu Kota sejak, Senin (30/8) kemarin.

Keputusan PTM terbatas itu dituangkan Pemprov DKI dalam Surat Keputusan (SK) Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Nomor 883 Tahun 2021 tentang Penetapan Satuan Pendidikan yang Melaksanakan PTM Terbatas Pembelajaran Campuran Tahap 1 pada Masa PPKM.

Ada lebih dari 600 sekolah siap membuka PTM terbatas di lima wilayah DKI Jakarta di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Terkait PTM terbatas di DKI Jakarta ini, Plt. Kepala Sekolah SMKN 26 Jakarta, Ramli mengatakan masing-masing siswa telah diberikan jadwal untuk kegiatan PTM di sekolah. Hal itu sudah sesuai ketentuan peraturan yang ada.

Kegiatan PTM juga dibatasi hanya sekali dalam seminggu. Mulai pukul 06.30 hingga 10.00 WIB.

"Minggu ini kelas 10, minggu besok kelas 11, begitu seterusnya," ujar Ramli kepada CNNIndonesia.com.

Ramli mengatakan, PTM juga lebih difokuskan untuk penyampaian materi praktikum kepada siswa. Dia menilai, pemahaman itu yang selama ini tidak bisa didapatkan ketika kelas online.

"Karena berbeda dengan SMA, pemahaman keahlian sangat dibutuhkan untuk lulusan SMK. Itu yang mulai kami kejar saat ini," tuturnya.

Salah seorang orang tua murid, Risma mengaku menyambut baik pelaksanaan PTM terbatas ini. Terlebih untuk kegiatan-kegiatan praktikum yang selama ini dilakukan di rumah dan hanya diawasi oleh guru secara virtual, menyulitkan anaknya.

"Apalagi untuk SMK ini kan kami sebagai orang tua tidak dapat memberikan pendampingan walaupun katakanlah ada instruksi atau bahan ajarnya," ungkap Risma.

Di sisi lain, ia juga menilai dengan adanya PTM para siswa dapat kembali berinteraksi secara langsung dengan teman sebaya ataupun para guru-guru. Sehingga dirasa bagus bagi perkembangan psikologis anak.

"Meskipun masih ada siswa yang belum vaksin karena sakit atau sebelumnya pernah terpapar Covid-19. Kita (orang tua murid) sudah dikasih tau teknisnya seperti apa ketika PTM," jelasnya.

Senada, Septian Putra Pradipta juga merasa antusias ketika bisa kembali belajar dari sekolah. Siswa jurusan Fabrikasi Logam ini juga mengatakan banyak keterbatasan yang ia rasakan dalam proses PJJ.

"Kalau dari rumah, walaupun sudah melalui zoom untuk ada beberapa materi yang kompleks sangat sulit dipahami. Karena itu tadi masih gak ada gambaran seperti apa," tuturnya terpisah.

Kendati demikian, ia tidak menampik tetap merasa waswas akan tertular Covid-19 di lingkungan sekolah selama PTM. Meskipun dirinya sudah mendapatkan vaksinasi secara lengkap.

"Kekhawatiran tentu ada, tapi balik lagi tujuannya emang biar lebih paham terhadap materi. Makanya selama PTM sebisa mungkin tetap melakukan protokol kesehatan secara ketat," pungkasnya.

Diketahui, berdasarkan SK Kepala Disdik DKI, dalam pelaksanaan PTM terbatas ini, satuan pendidikan melakukan diminta tetap menerapkan protokol kesehatan ketat sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan-undangan.

Para kepala bidang persekolahan, kepala suku dinas pendidikan, pengawas, pemilik, dan kepala satuan pelaksana pendidikan kecamatan juga diminta melakukan monitoring, evaluasi, dan pendampingan pada satuan pendidikan yang menjadi binaannya serta melaporkan kepada Kepala Dinas Pendidikan melalui Kepala Suku Dinas.

Satuan pendidikan yang tidak melaksanakan kewajiban perlindungan kesehatan bagi warga satuan pendidikan akan dilakukan penghentian sementara kegiatan PTM terbatas.

Adapun waktu pelaksanaan PTM terbatas ini akan dievaluasi secara bertahap sejak PTM terbatas pertama kali digelar per hari ini.

Sumbe : cnnindonesia.com

Share:

UN Videos

Java Coffee Culture and Festival Peneleh 2024
Rapat Terbuka Senat dalam rangka Wisuda Sarjana ke - 56 dan Magister ke - 44
Wisuda Sarjana Ke 54 dan Magister Ke 42 Universitas Narotama

UN Cooperation

De Montfort Leicester University Alexandria University Chiang mai university Derby University
 
Essex I Coe Rel UTHM ICOGOIA University Malaysia PAHANG Universiti Utara Malaysia
 
National University Kaohsiung Taiwan Politeknik Sultan Mizan Zainal Abidin Prince Sultan University Quest Nawab Shah Pakistan Universiti Teknologi MARA
 
Universiti Kebangsaan Malaysia Universiti Malaysia Kelantan Universiti Malaysia Perlis Universiti Zainal Abidin Universiti Sains Malaysia
 
Universiti Pendidikan Sultan Idris Erasmus

 

INTAKINDO PT. Aria Jasa Konsultan Bumi Harmoni Indoguna Cakra Buana Consultan Ciria Jasa Consultant
 
Internasional Peneliti Sosial Ekonomi Teknologi PT. Jasa Raharja NOKIA INKINDO MASKA
 
Surabaya TV PT. Amythas General Consultant
 
       

 

Perkumpulan Ahli dan Dosen Republik Indonesia IT Telkom Surabaya Institut Aditama Surabaya Institut Teknologi Nasional Malang
 
Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya Politeknik Negeri Malang Universitas Pakuan Universitas Nasional Kualita Pendidikan Indonesia
 
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo Politeknik Elektronika Negeri Surabaya Politeknik Negeri Bali Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin Pasuruan
 
Sekolah Tinggi Agama Islam Miftahul `Ula Nganjuk Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al Anwar Mojokerto STIE NU Trate Gresik Sekolah Tingi Ilmu Ekonomi Widya Gama Lumajang Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yapan Surabaya
 
STIE Pemuda STIKOSA STKIP PGRI Bangkalan STKIP PGRI Jombang STKIP PGRI Sidoarjo
 
STT Pomosda Nganjuk UINSA Universitas Mercu Buana Universitas Airlangga Universitas Darul `Ulum Jombang
 
Universitas Negeri Surabaya Universitas Brawijaya Malang Teknik Sipil Universitas Negeri Surabaya Universitas PGRI Adi Buana Surabaya UNIPDU
 
UNISLA UNISMA Universitas 45 Bekasi Universitas Dr.Soetomo UNITRI
 
Universitas 45 Surabaya Universitas Bondowoso Universitas Islam Madura Pamekasan Universitas Jember Universitas Maarif Hasyim Latif
 
Universitas Madura Universitas Merdeka Surabaya Universitas Bina Darma Universitas Wijaya Putra Universitas Padjajaran
 
Universitas Muhammadiyah Malang Universitas Muhammadiyah Papua Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Universitas Muhammadiyah Surabaya Universitas Negeri Malang
 
Universitas Islam Raden Rahmat Universitas Widyagama Malang Universitas Pembangunan Nasional Veteran Surabaya UWIKA Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
 
UNIVERSITAS SUNAN BONANG TUBAN Universitas 17 Agustus Surabaya UNUGIRI Bojonegoro Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
 
Akademi Pariwisata Majapahit  

 

Copyright © 2022 by UN | Universitas Narotama, All Rights Reserved.