Senin, 17 September 2012 10:17 wib
Asap hitam pekat dari kawah Gamalama (Dok: Sindo TV/Syamsudin Sidik)
TERNATE - Gunung Gamalama di Kota Ternate, Maluku Utara, hingga Senin (17/9/2012) siang masih menyemburkan debu vulkanik. Warga terpaksa menggunakan masker selama beraktivitas di luar rumah.
Gunung Gamalama terpantau menyemburkan debu vulkanik sekira pukul 11.00 WIT. Akibatnya, Kota Ternate tertutup debu. Jarang pandang pun sangat terbatas hanya ratusan meter, sehingga pengendara harus menyalakan lampu untuk menghindari kecelakaan.
Berdasarkan pantauan di beberapa titik, warga Ternate lebih memilih berdiam di rumah, ketimbang beraktivitas di luar. Warga juga memilih membersihkan pekarangan rumah dari abu.
Meski demikian, semburan debu tidak menghambat aktivitas penerbangan di Bandara Sultan Babullah. Sejumlah maskapai tetap beroperasi seperti biasa meski lintasan pacu masih tertutup abu.
Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) mengimbau warga yang berdomisili di kaki Gunung Gamalama tetap waspada. Warga dilarang berada di radius tiga kilometer dari kawah.
Gunung Gamalama sendiri masih berstatus Siaga atau level III.
(Syamsudin Sidik/Sindo TV/ton)