Yuni Astutik - Okezone
Selasa, 3 Juli 2012 07:32 wib
Ilustrasi. (Foto: Okezone)
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan masih akan dipengaruhi oleh sentimen eksternal ditengah ancaman profit taking menyusul kenaikan signfikan dalam beberapa hari terakhir.
"Kisaran support-resistance hari ini 3.980-4.010," kata analis Panin Sekuritas, Purwoko Sartono di Jakarta, Selasa (3/7/2012).
IHSG kemarin ditutup menguat tajam didorong oleh sentimen positif dari bursa regional menyusul beberapa kesepakatan yang diambil oleh negara-negara Uni Eropa dalam Eropa Summit 28-29 Juni. Hal-hal yang disepakati dalam Eropa Summit seperti memberikan kemudahan aturan pembayaran untuk bank-bank Spanyol dan juga kondisi yang lebih longgar terkait kemungkinan memberikan bantuan untuk Italia.
"Kesepakatan tersebut membuat yield obligasi Spanyol 10 tahun turun 60 basis poin menjadi 6,25 persen dan yield Italia turun 37 basis poin menjadi 5,99 persen," ujarnya lagi.
Saat ini, perhatian pasar beralih ke bank sentral Eropa (ECB) yang akan menggelar meeting pada 5 Juli mendatang. Pergerakan indeks juga diwarnai oleh IHSG hari ini diperkirakan masih akan dipengaruhi oleh sentimen eksternal. (wdi)