Tegar Arief Fadly-Misbahol Munir - Okezone
Ketum PKBIB Yenny Wahid (Foto: Dok. Okezone)
JAKARTA - Ketua Umum Partai Kedaulatan Bangsa Indonesia Baru (PKBIB), Zannubah Ariffah Rahman Wahid yang akrab disapa Yenny Wahid, batal bergabung dengan Partai Demokrat yang dipimpin Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Keputusan tersebut disampaikan oleh Yenny melalui akun twitter resminya yang beralamat @yennywahid.
Menurut puteri Deklarator PKB, Abdurrahman Wahid (Gus Dur) itu, dia memutuskan tidak bergabung dengan partai berlambang bintang Mercy setelah mempertimbangkan masukan-masukan dari para sesepuh dan ulama serta masyarakat luas.
"Setelah mempertimbangkan masukan-masukan, baik dari para sesepuh, ulama, kader dan masyarakat luas saya memutuskan untuk tidak bergabung dengan Partai Demokrat.#YWdiPD," sebut Yenny dalam Twitter, Selasa (16/4/2013).
Mantan Staf Khusus SBY itu mengucapkan terimakasih dengan tawaran untuk bergabung dengan PD. "Namun, saya tetap mengucapkan terimakasih setulusnya kepada Pak SBY dan segenap pengurus PD atas tawaran yang sangat simpatik tersebut. # YWdiPD," kata dia.
Dia juga mendo'akan agar partai yang tengah diterpa tsunami politik itu segera berakhir. "Semoga PD bisa segera memperbaiki citra dirinya dan fokus kembali berjuang bagi kepentingan masyarakat. #YWdiPD," kata Yenny.
Sementara, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKBIB Imron Rosyadi Hamid juga membenarkan bila Yenny batal bergabung dengan PD. Namun, dia belum mengkonfirmasi secara langsung tentang kabar tersebut.
"Kemungkinan seperti itu. PKBIB tak jadi berkoalisi dengan Partai Demokrat," katanya saat dihubungi di Jakarta, Selasa (16/4/2013).
Namun Imron tidak bersedia untuk menyebutkan alasan partainya untuk bergabung dengan partai pemebang Pemilu 2009 tersebut. "Biarkan Mbak Yenni yang akan menjelaskan. Kita tunggu saja sebab siang ini Mbak Yenni akan kasih keterangan," tuturnya.
Sementara itu, Yenny Wahid sendiri direncanakan akan menggelar jumpa pers terkait hal itu siang ini. Jumpa pers itu akan digelar di kantor DPP PKBIB, Jalan Kalibata Timur I No 12, Jakarta Selatan pukul 13.00 WIB.